Minggu, 07 Desember 2014

Krik Krik

Yeeyy...
*lompat2girang*

Akhirnya bisa mbuka blog ini lagi. EH kemaren saya kehilangan pasword dan imel blog ini. Lucu ga siy? Bagaimana mungkin bisa lupa imel dan pasword diary inih? Ihhh... Syebell *lebaykembali*

Baiklah,
Sudah sejak agustus saya sama skali ga nengokin blog ini. Kayak lamaaa banged rasanya. Sudah ga keitung jumlah kejadian yang ga saya tulis dan ceritakan disini. Padahal rasanya ati itu blong bloooongg banged kalo sudah nulis dan ngungkapin sesuatu. Bukan buat maen2 saja lah... Tapi life must be shared! Karna itu nulisnya ya yang bagus2 saja kelleess :P

September lalu Bening genap 4th. Lagi-lagi tanpa lilin, tanpa roti tart. Hanya saya beritau dia "Kakak hari ini ulang tahun. Kakak boleh milih hadiah apa saja sekarang" Lalu Bening bertanya "Ulang tahun itu beli roti ya nda?" Batinku... Ternyata pemahaman Bening tentang ulang tahun belum bergeser. Ulang tahun itu roti. Maka saya beritahukan kembali padanya yang masih sangaaatt kesssiiiil itu hahaha

"Kak, ulang tahun itu berarti mbak Bening naik kelas. Jadi harus lebih pinter. Harus lebih rajin. Lebih sayang adek. Lebih sabar bla bla bla...

Dan entah berapa persen yang masuk dalam pikirannya, maka hari itu saya tanyakan bening mau hadiah apa. Soalnya emak bapaknya suka pusing mau kasih hadiah apa. Dan hasil aklamasi kami biarkan bening yg memutuskan sendiri mau apa.

Tau ga siy hadiah yg dipilihnya???
Sungguh diluar dugaan. Dan kami malah senang. hemat budget xixixi

Bening cuma minta SANDAL JEPIT.
Harganya 15rb. Sandalnya ada hiasan bunga di tapaknya. Warna biru, bunga merah.
Sudah itu saja. Awalnya minta sandal high heals. Lalu karna saya tidak mau mengecewakannya, maka di toko itu saya suruh dia coba jalan dengan high heals yang dipilihnya. Dan baru dua kali jalan, dia memutuskan tdk jadi minta high heals. Katanya aku nanti sakit kaki hahaha

Great jobs mom!
Hepi besdey kakak...
Terima kasih sudah menjadi anak yang sangat baik untuk kami.
Kakak yang snagat sabar untuk adek Ayyesha.
Dan pastinya, menjadi kecintaan bunda dan abi.

Cinta kamu, kak!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar